Peran Himpunan Mahasiswa Kabaena Makassar (HMKM) ajak warga peduli lingkungan I JURNALKABAENA.tk



JURNALKABAENA.TK: Kabaena - Himpunan Mahasiswa Kabaena Makassar, melaksanakan kegiatan kerja bakti berupa pembersihan lapangan, pembersihan daerah lingkup pasar di Desa Lambale, Kec. Kabaena Timur, melakukan perawatan mangrove serta pembersihan daerah pesisir pantai di Desa Pu'ununu, Kec. Kabaena Selatan dan Pembersihan daerah pasar Kel. Sikeli, Kec. Kabaena Barat serta pemasangan plang-plang yang berisikan himbauan untuk menjaga kebersihan serta larangan untuk membuang sampah sembarangan yang di tempel di spot-spot tempat mereka membersihkan, 

pasukan anggota himpunan mahasiswa kabaena makassar pada saat setelah memasang plang
di depan pasar desa lambale, kec. kabaena timur (sumber: Dok. HMKM)
Kegiatannya pun berlangsung selama  3 Hari yakni pada kegiatan pertama yang berlokasi di Kec. Kabaena Timur yaitu dilaksanakan pada hari jum'at (30/06/2017)

pada saat pemasangan plang jagalah kebersihan di daerah
pesisir pantai puununu (sumber: Dok. HMKM)
(sumber: Dok. HMKM)
(Sumber: Dok. HMKM)

kegiatan ke 2 yang berlokasi di Kec. Kabaena Selatan dilaksanakan pada hari Minggu (02/07/2017)

penampakan gambar saat mahasiswa sedang membersihkan daerah pasar sikeli
(sumber: Dok. HMKM)
gambar saat sedang pemasangan plang jagalah kebersihan
(sumber: Dok. HMKM)
gambar saat pemasangan papan nama pasar sikeli
(sumber: Dok. HMKM)
dan kegiatan terakhir yang berlokasi di Kec. Kabaena Barat dilaksanakan pada hari Senin (03/07/2017)

Kegiatan yang dilakukan bersifat gotong royong dengan dukungan seluruh warga ini melibatkan para siswa sekolah dan unsur masyarakat terkait lainnya.
Adapun tujuan kegiatan ini sebagai perekat hubungan di masyarakat juga sarana silaturahmi dalam mendukung kegiatan kebersihan lingkungan, demi terciptanya lingkungan yang sehat.
“Kegiatan ini sebagai langkah dan upaya kita terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan yang pada muaranya akan berdampak baik bagi kesehatan masyarakat sekitarnya, “ ujar Khairul Baits selaku ketua organisasi.
Menurut keterangat serta keluhan beberapa masyarakat sekitar penyebab mereka membuang sampah sembarangan adalah sebab tidak adanya disediakan TPS (tempat pembuangan sementara) oleh pihak pemerintah 
"pemerintah kabaena seharusnya sudah harus membuat TPA (tempat pembuangan akhir) sebagai solusi agar kabaena bersih dari yang namanya sampah" ucap salah seorang penjual ikan yang tidak ingin dipublikasikan identitasnya.
Share:

1 comment:

  1. Salut dengan aksi HMKM, berawal dari tindakan nyata untuk masyarakat, semoga masyarakat di lingkungan sekitar bisa termotivasi untuk menjaga lingkungan, dan semoga organda-organda lain bisa mencontoh aksi HMKM.

    ReplyDelete

Ad

Top Read

Recent Posts

Pages